Sunday, March 13, 2016

Manfaat Skipping atau Lompat Tali Meninggikan Badan

Manfaat dari olahraga skipping atau lompat tali ini cukuplah banyak. Selain bisa di lakukan dimana saja olah raga ini tergolong bukanlah salah satu olahraga yang mahal. Oleh karena itu olahraga ini banyak sekali di gemari oleh banyak kalangan. Banyak dari masyarakat menyebut olahraga ini sebagai olahraga lompat tali, karena bentuk olah raganya memang menggunakan sarana tali yang di putar atau di gerakkan untuk menjadi rintangan saat melakukan lompatan.


Olah raga skipping sangatlah mudah dan juga telah banyak yang tau cara mempraktekkannya. Akan tetapi tidak ada salahnya donk apabila saya sedikit membahas cara melakukan olah raga ini. Berikut cara melakukan olah raga skipping atau lompat tali ini :

•          Pertama- tama mulailah dengan berdiri tegak dengan posisi tegap seraya kedua tangan memegang ujung tali.
•          Tempatkan tali di belakang tubuh kita, posisi ini disebut juga sebagai posisi awalan.
•          Ayunkan tali ke depan dan melompatlah, tali yang diayunkan dijadikan sebagai rintangan lompatan.
•          Lakukan dengan tanpa menginjak tali tersebut, lakukan hingga mencapai kurang lebih 20 lompatan (jumlah lompatan tegantung kemampuan masing-masing).
•          Hentikan putaran tali dan lompatan jika sudah merasa cukup lelah, istirahatlah sejenak sebelum melanjutkan lompatan lagi.

Nah itulah beberapa trik untuk melakukan olah raga skipping ini. Dengan melakukan olahraga skipping ini anda akan mendapatkan berbagai manfaat untuk kesehatan anda. Berikut akan saya ulas sedikit tentang manfaat apa saja yang bisa anda dapatkan apabila rajin melakukan olahraga skipping atau lompat tali ini :

1. Menurunkan Berat Badan

Karena bentuk olah raga ini membutuhkan energi yang cukup banyak maka akan mempercepat penurunan berat badan anda. Setelah di lakukan penelitian apabila anda melakukan olah raga ini selama satu jam saja maka kalori dalam tubuh anda akan terbakar hingga 1000 kalori. Selain itu gerakan skipping ini juga mampu membakar lemak dalam tubuh anda dan di keluarkan bersama dengan keringat. Nah dengan demikian bagi anda yang sedang dalam program menurunkan berat badan olahraga ini sangat cocok.

2. Meningkatkan Kapabilitas

Manfaat olahraga skipping atau lompat tali yang dilakukan dapat meningkatkan kepadatan tulang dan juga meningkatkan kapabilitas tubuh secara menyeluruh.

3. Mengencangkan Otot

Apabila ada tumpukan lemak di tangan, kaki, maupun perut pastilah kurang bagus bagi penampilan anda. Dengan rutin melakukan olahraga ini maka otot yang ada pada tangan, kaki dan perut akan menjadi lebih kencang sehingga timbunan lemak pada bagian tersebut akan semakin berkurang. Dengan demikian anda akan terlihat lebih enak di pandang mata.

4. Menguatkan Stamina Tubuh

Olah raga ini memang sangat membutuhkan energi yang cukup banyak. Dengan seringnya tubuh mengeluarkan energi yang cukup banyak maka tubuh anda akan semakin terbiasa ketika melakukan aktifitas sehari-hari. Sehingga tubuh anda akan jauh lebih sehat dan tidak mudah capek atau lemah.
5. Membentuk Tubuh Ideal

Membentuk tubuh dalam artian ini adalah bentuk tubuh berotot pada bagian tertentu yang dihasilkan dari olahraga skipping. Otot bagian kaki akan semakin kencang namun tetap ramping dan tidak berlemak pada bagian betis, sehingga ini menambah keindahan pada kaki. Lengan juga mendapatkan manfaat berupa otot yang terbentuk karena tangan digunakan sebagai poros berputarnya tali.

6. Menambah Tinggi Badan

Bagi anda yang masih remaja olah raga skipping ini sangat di anjurkan, karena masa remaja masih merupakan masa pertumbuhan sehingga dengan melakukan skipping ini tinggi badan anda akan lebih maksimal. Pastinya anda semua menginginkan tubuh tumbuh tinggi yang ideal bukan ?? nah mulai sekarang lebih rajinlah melakukan olahraga skipping ini.

7. Meningkatkan Fertilitas

Ketidak teraturan siklus menstruasi adalah salah satu permasalah ringan yang terjadi pada organ reproduksi wanita. Selain itu masalah kesulitan mendapatkan keturunan dan lain-lain. Ternyata, skipping adalah olahraga yang berfungsi membantu memperbaiki fungsi reproduksi termasuk meningkatkan fertilitas.

8. Mencegah Osteoporosis

Osteoporosis adalah penyakit dimana terjadinya pengeroposan tulang atau berkurangnya kepadatan tulang. Dengan rutin melakukan olahraga skipping ini maka kepadatan tulang anda akan lebih baik, sehingga suatu saat nanti anda akan lebih mungkin terhindar dari penyakit osteoporosis ini.

9. Meningkatkan Kinerja Otak

Pada dasarnya olahraga skipping adalah hasil kombinasi dari irama gerakan lompatan dan ketepatan waktu dalam melewati rintangan berupa putaran tali. Hal ini berarti membuat otak bekerja lebih cepat dan tepat dalam hal mengkalkulasikan gerakan melompat yang dilakukan dan waktu yang tepat untuk melompat melewati tali yang berputar.
Akibatnya kita melatih otak kita agar terbiasa untuk bekerja dengan cepat dan tepat. Koordinasi tubuh yang baik, kemampuan gerak reflex, keseimbangan tubuh, serta meningkatkan kinerja otak pun akhirnya dapat kita peroleh sebagai manfaat dari olahraga skipping.

Beberapa orang beranggapan bahwa olahraga skipping ini berbahaya bagi wanita, karena dapat membuat rahim wanita melorot. Akan tetapi pada kenyataannya apabila anda melakukan olahraga ini secara teratur dan benar hal buruk itu tidak akan terjadi. Umumnya penurunan rahim dapat terjadi karena adanya kelainan pada jaringan penyokong kandungan yang di sebabkan dari adanya tumor atau virus berbahaya lainnya.

Larangan Olahraga Skipping

Olahraga ini memang banyak sekali manfaatnya bagi kesehatan kita, namun bagi para wanita yang sedang hamil sebaiknya jangan melakukan olah raga ini karena dapat membahayakan kandungan anda. Apabila anda sedang dalam masa kehamilan sebaiknya anda melakukan olahraga yang tidak begitu memerlukan banyak energi seperti berjalan di pagi hari. Olahraga ringan ini sudah cukup membuat wanita hamil lebih sehat dan dapat mempermudah proses persalinan.

Nah demikianlah manfaat olahraga skipping atau lompat tali yang bisa saya sampaikan. Semoga ulasan sedikit ini dapat bermanfaat bagi anda semua.
Share:

0 comments:

Post a Comment

blog ariel

lazada

Blog Archive

ariel adyatna. Powered by Blogger.

Labels

Blog Archive