Harga callusol terbaru dan manfaatnya untuk obat kutil dan mata ikan. Kutil pada kulit tubuh terjadi karena terkena langsung oleh virus human pappiloma. Virus ini menginfeksi sel kulit sehingga kutil tumbuh pada kulit bagian tertentu misalkan tangan dan kaki. Virus human papiloma dapat menular apabila bersentuhan langsung atau dengan perantara misalkan handuk atau sabun. Namun penularan virus tersebut di pengaruhi oleh kekebalan tubuh anda, apabila kekebalan tubuh anda sedang lemah maka virus tersebut akan lebih mudah menular.
Sebenarnya kutil dapat hilang dengan sendirinya tanpa anda melakukan pengobatan, namun biasanya kutil dapat memberikan gangguan rasa tidak nyaman seperti rasa sakit dan berdarah. Kutil juga dapat mengurangi rasa percaya diri anda apabila terdapat pada bagian tubuh yang terbuka. Nah apabila anda ingin menghilangkannya anda dapat pergi ke dokter kulit atau mencoba dulu dengan menggunakan obat yang cukup ampuh menyembuhkan kutil yaitu callusol.
Dalam bahasa kedokteran, kutil disebut dgn verrucae. Yaitu benjolan kecil yg tumbuh pada kulit tubuh, seperti pada telapak tangan, kaki, jari – jari, pantat dan dapat juga tumbuh di kemaluan . walaupun tidak berbahaya kutil ini dapat mengganggu, karena orang yang mempunyai kutil tidak akan merasa nyaman dengan adanya daging tumbuh di bagian kulit tubuhnya.
Ada Beberapa jenis kutil tubuh yang perlu anda ketahui
1. Kutil Filiform warts.
Biasanya jenis kutil badan ini akan tumbuh di bagian ketiak, kelopak mata, leher. Bentuk kutil jenis ini berupa memanjang.
2. Kutil Plantar warts.
Jenis Kutil badan yang satu ini biasanya tumbuh dibagian kaki di antara jari-jari kaki, tumit maupun di telapak kaki dengan ciri sisi seputar kutil badan berwarna putih serta mengeras dan sisi tengahnya berwarna hitam serta si penderita akan merasa sakit.
3. Kutil Common warts.
Jenis Kutil badan ini dapat tumbuh pada tiap-tiap sisi badan dengan ciri bintik-bintik kecil serta agak gelap yang karena ada pembuluh darah yang beku, umumnya kutil badan ini memiliki permukaan agak kasar
4. Kutil Plane warts.
Kutil ini biasanya banyak menyerang pada anak-anak pada bagian tangan, muka serta kaki dengan bentuk kutil badan yang mulus serta bulat dengan warna coklat atau mungkin seperti warna kulit.
Cara mengobati kutil tubuh secara alami?
a. Bawah putih
Anda dapat mengobati kutil dengan menggunakan bawang putih, caranya cukup mudah yaitu siapkan satu siung bawang putih, kemudian bawang tersebut di haluskan lalu lumurkan ke tempat kutil badan itu tumbuh, setelah itu balut dengan perban atau plester. Lakukan beberapa kali sampai kutil badan anda menghilang.
b. Cuka
anda juga dapat menggunakan cuka untuk mengobati kutil. cuka dapat melepaskan kulit dari kutil hingga ke akarnya, cara penggunaanya, pertama basahi kapas dengan cuka lalu oleskan pada bagian kutil, lakukan sampai kutil badan menghilang, tetapi perlu di ingat bahwa menggunakan cuka ini kulit anda akan merasa agak perih.
c. Daun dewa
Daun ini dapat anda gunakan untuk menyembuhkan kulit badan, cara penggunaannya siapkan daun dewa sebanyak 5 lembar, kemudian bersihkan lalu tumbuk hingga halus lalu lumurkan pada bagian kutil badan. Setelah itu balut dengan perban atau plester.
d.Biji jali
Selain penyembuhan dari luar dapat juga menggunakan penyembuhan dari dalam lewat cara diminum, caranya rebus biji jali kering sekitar 20-50 gr ke 1 ½ liter air. Lalu rebuslah air dan biji jali tersebut sehingga menjadi sekitar 2 gelas saja. Setelah itu saring rebusan tadi dan di minum dua kali sehari.
e.Kulit pisang
kulit pisang juga dapat anda gunakan untuk menyembuhkan kutil badan dengan cara mengoleskan kulit pisang ini ke sisi kulit yang ditumbuhi kutil badan. lakukan secara teratur sampai kutil badan menghilang.
Apabila cara alami di atas tidak dapat menyembuhkan kutil anda maka kami rekomendasikan untuk menggunakan callusol. Obat luar berbentuk cair ini bermanfaat untuk mengobati mata ikan, kapalan, kulit yang mengeras dan kutil.
Cara pemakaian callusol :
1. Ambil kapas secukupnya.
2. Tuang atau oleskan callusol secukupnya pada kapas.
3.Tempelkan kapas yang telah anda dibasahi callusol pada kutil
4. Kemudian tutuplah kutil yang sudah di olesi callusol dengan plester
5. Ulangi pemberian callusol / ganti kapas setiap kali habis mandi.
Perhatian. manfaat callusol ini sebaiknya tidak digunakan pada bayi dan penderita dengan gangguan ginjal. Callusol hanya digunakan pada kulit bagian luar. Bila timbul iritasi pada kulit, terapi harus dihentikan. Jangan sampai terkena mata atau selaput lendir, bila hal ini terjadi, cucilah mata dan selaput lendir dengan air.
Yang perlu diperhatikan saat penggunaan callusol ini adalah :
• Bagi anda yang mempunyai hipersensivitas untuk salah satu jenis zat aktif sebaiknya jangan menggunakan obat callusol ini
• Jangan digunakan oleh ibu hamil
• Obat callusol bukan untuk penggunaan tahi lalat, kutil yang berbulu, kutil pada wajah dan kutil kelamin
• Pemakaian callusol jangan digunakan untuk bayi dan penderita sakit ginjal
Harga 1 botol Callusol ukuran 10 ml = Rp. 55.000
DOSIS
Satu tetes larutan dipakai pada daerah kulit yang sakit ( pagi dan malam hari ).Ratakan dan biarkan mengring beberapa menit.
KOMPOSISI
Asam salisilat 0.2 gr, Asam laktat 0,05 gr,Polidocanol 0,02 gr
INDIKASI
Mata ikan, kalus ( kapalan),kulit yang mengeras dan kutil.
KEMASAN
Botol @ 10 ml
POM DBL0831528141A1
Itulah ulasan tentang harga callusol dan manfaatnya untuk menghilangkan kutil. Semoga informasi ini bermanfaat bagi anda semua. Mungkin harga tiap masing-masing toko akan berbeda-beda tiap daerah.
0 comments:
Post a Comment