Monday, April 18, 2016

Cara Pembayaran Tiket Kereta Api Via ATM BCA, Mandiri dan BNI

Cara pembayaran tiket kereta api via ATM BCA, Mandiri, BNI yang cukup mudah untuk anda lakukan. Di jaman yang serba canggih ini kita dapat melakukan banyak hal dengan mudah. Seperti halnya ketika kita ingin membeli sebuah tiket kereta api tidak perlu lagi mengantre di loket, kita sudah di berikan beberapa alternatif cara pembeliannya dengan mudah. Beberapa cara untuk membeli tiket kereta api ini di antaranya adalah membelinya di alfamart atau indo maret terdekat, internet banking dan juga via atm.


Nah pada kesempatan ini saya akan bagikan cara pembayaran tiket kereta api via ATM. Sekaran ini sudah banyak bank yang memungkinkan anda untuk melakukan pembayaran via ATM. Diantaranya bank-bank yang menyediakan fasilitas ini adalah Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI, BII, CIMB Niaga, NISP, BJB, Mega, Panin, BPD DIY, BRI Syariah, Mayapada,BTN, dan BTPN.

Oke langsung saja kita bahas cara pembayaran tiket kereta api Via ATM BCA terlebih dahulu, berikut langkah-langkahnya :

1. Tentunya anda sudah mempunyai kartu ATM BCA bukan? Ooiya jangan lupa pastikan saldo anda mencukupi untuk pembayaran ini ya. Haha jika saldonya tidak mencukupi tentunya transaksi akan gagal.
2. seperti saat transaksi lainnya, pertama masukkan kartu BCA anda ke dalam ATM lalu masukkan PIN. Ingat selalu untuk menjaga kerahasiaan PIN anda yaa.
3. Pada menu utama Pilih menu Transaksi Lainnya
4. Lalu anda Pilih menu PEMBAYARAN kemudian PEMBAYARAN LAINNYA
5. Langkah selanjutnya Masukkan KODE PERUSAHAAN PT KAI yaitu 711711
6. Setelah itu masukkan KODE PEMBAYARAN yang telah anda terima saat booking via online, biasanya terdapat 13 digit angka yang di kirim di email anda, lalu LANJUTKAN
7. Jika Langkah-langkah anda benar Setelah itu akan muncul konfirmasi bahwa Anda sedang melakukan pembayaran tiket kereta api yang sudah dipesan sebelumnya secara online, lengkap dengan jumlah yang harus dibayar lalu tekan OK
5.         SELESAI

Apabila transaksi anda sepenuhnya sukses maka akan muncul struk transaksi sebagai berikut :


Jangan buang struk transaksi tersebut, karena struk tersebut nantinya akan anda gunakan untuk di tukar dengan tiket kereta api asli, dan waktu penukaran struk dengan tiket kereta api maksimal satu jam sebelum keberangkatan kereta api.

Nah berikutnya kita akan bahas cara pembayaran tiket kereta api via ATM Mandiri, langkah-langkahnya hampir sama dengan via atm BCA di atas. Berikut langkah-langkahnya :

1. Pertama Silakan Masukkan kartu ATM anda, kemudian masukkan pin anda
2. setelah masuk pada menu utama ini anda pilih saja pada menu BAYAR/BELI
3. Setelah itu anda pilih pada menu LAINNYA
4. Kemudian anda pilih menu TIKET >> KERETA API
5. Lalu anda masukkan kode booking yang anda terima saat booking on line biasanya di kirim lewat email, lalu pilih BENAR
6. Silakan lihat pada layar, akan muncul detail rincian pembayaran anda silakan Cek, Jika sudah benar, pilih No. 1 dan pilih YA
7. Sekali lagi layar ATM akan muncul rincian untuk memastikan pembayaran anda. Kemudian Pilih YA
8. Selamat..!! Transaksi selesai. Simpan struk dan cek email untuk konfirmasi pembayaran.

Dan yang selanjutnya cara Pembayaran tiket kereta api via ATM BNI. Cara menggunakan atm bni ini untuk melakukan pembayaran tiket kereta api ini juga hampir sama dengan yang sudah saya bahas di atas. Berikut langkah-langkahnya :

1. Masukkan kartu BNI anda dan juga masukkan PIN anda. Pilih bahasa yang ingin anda gunakan.
2. lalu anda pilih menu Pembayaran
3. setelah anda pilih menu pembayaran anda pilih jenis pembayaran, karena anda ingin membayar tiket kereta api anda pilih Tiket lalu pilih Kereta API
4. Masukkan 13 digit angka yang sudah anda booking via on line. Lalu tekan BENAR
5. Silakan lihat pada layar, akan muncul detail rincian pembayaran anda silakan Cek, Jika sudah benar, pilih No. 1 dan pilih YA
6. Sekali lagi layar ATM akan muncul rincian untuk memastikan pembayaran anda. Kemudian Pilih YA
7. selesai

Simpan struk transaksi yang sudah anda lakukan yaa, struk tersebut nantinya akan di gunakan untuk di tukar dengan tiket aslinya. Nah itulah cara pembayaran tiket kereta api via atm BCA, Mandiri dan BNI yang bisa saya sampaikan, semoga bermanfaat bagi anda semua.
Share:

1 comment:

  1. Cara Pembayaran Tiket Kereta Api Via Atm Bca, Mandiri Dan Bni ~ Ariel Adyatna >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Cara Pembayaran Tiket Kereta Api Via Atm Bca, Mandiri Dan Bni ~ Ariel Adyatna >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Cara Pembayaran Tiket Kereta Api Via Atm Bca, Mandiri Dan Bni ~ Ariel Adyatna >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK

    ReplyDelete

blog ariel

lazada

Blog Archive

ariel adyatna. Powered by Blogger.

Labels

Blog Archive