Friday, May 30, 2014

Cara Memaksimalkan Blog Untuk SEO


Saat pertama kali ngeblog, saya hanya tahu menulis post lalu blogwalking. Itu saja, belum tahu apapun yang ada di dunia blogsphere. Seiring bertambah lamanya aktivitas ngeblog, sedikit demi sedikit saya tahu caranya bagaimana cara memaksimalkan blog untuk SEO.

Inilah beberapa tips optimasi blog untuk SEO versi saya :D

1. Pilih Template

Template menjadi suatu yang sebenarnya sangat penting bagi blog. Template blog yang bagus, enak dilihat bisa menyebabkan pengunjung akan kembali lagi ke blog Anda. Definisi template bagus tidak perlu yang berbayar mahal atau warna warni. Menggunakan template blogspot gratis saja sudah cukup untuk blog Anda.

Menurut saya sendiri, template yang bagus adalah template blog yang simple dan navigasinya jelas. Bisa dibedakan mana widget dan mana post area, warna huruf dan background juga tidak samar. Silakan lihat tulisan dari saya tentang tips memilih template blog Anda. Pilih template yang fast load dan seo friendly :D

2. Atur Penggunaan Widget

Template yang bagus saja tidak cukup, untuk memaksimalkan sebuah blog Anda harus mengatur widget. Pergunakan widget secara fungsional, memperhatikan fungsi daripada kesenangan sendiri. Maksudnya, Anda boleh saja menyukai widget tertentu untuk ditampilkan di blog, dan itu hak Anda. Tapi saran saya jangan mengedepankan itu, utamakan fungsi.

Misalnya, kita senang meletakkan widget jam di sidebar, atau widget gambar ikan yang ketika kursor diarahkan ikan akan mendekat. Itu semua memang bagus, tapi menurut saya fungsinya tidak begitu besar. Bahkan terlalu banyak widget yang tidak berguna akan memperberat loading blog. Dan hal itu tidak bagus untuk pengunjung, terlebih pengunjung dengan koneksi internet lola. Sebagus apapun artikel yang Anda tulis, pasti tidak disukai pengunjung karena berat loading. Kalau untuk manusia saja tidak ramah bagaimana untuk mesin pencari :D

3. Rapikan Konten

Content is The King. Itu benar adanya, konten adalah bagian paling penting bagi sebuah blog. Pengunjung akan mengunjungi blog Anda karena konten yang dicari. Konten juga merupakan salah satu indikator Search Engine Optimization (SEO)

Merapikan konten itu termasuk memilih warna huruf yang kontras dengan backgroun dan tidak alay. Bahasa konten juga gunakan bahasa yang baik dan benar, tidak mesti baku asal enak dibaca. Bisa membedakan kalimat yang di bolt atau miring, itu juga berfungsi untuk optimasi SEO. Anda juga bisa membaca tips optimasi konten blog untuk SEO.

Demikian cara memaksimalkan blog untuk SEO versi saya, sebenarnya ada banyak faktor untuk membuat blog ramah dengan mesin pencari. Hanya saja, jika tiga hal itu sudah diaplikasikan pada blog Anda, lama kemalamaan Anda akan tahu seluk beluk SEO. Mari rajin belajar ^^

Share:

Monday, May 26, 2014

Inilah Cara Memasang Kolom Komentar Facebook dan Blog Model Tab

Inilah Cara Cepat Memasang Kolom Komentar Facebook dan Blog Model Tab - Membuat Blog semanarik mungkin adalah keinginan para blogger. Semuanya bertujuan agar blog tersebut disukai dan disenangi dari segi design dan tata letak. Sehingga, penampilan dari blog tersebut bisa menarik perhatian para pengunjung blog. Tidak ketinggalan juga mempercantik tampilan kolom komentar pada blog.

Memasang Kolom Komentar Facebook dan Blog secara bersamaan merupakan salah satu cara mempercantik tampilan blog, khususnya tampilan postingan / artikel yang ada pada blog tersebut. Dimana Komentar-komentar dari pengunjung seakan-akan disembunyikan, dan komentar-komentar tersebut akan terlihat kembali apabila kita memilih berdasarkan Facebook atau Blog, bukan sepenuhnya dihilangkan (komentar tetap ada selama tidak kita hapus). Tujuannya adalah agar tampilan isi postingan terlihat ramping dan jelas (Apabila komentar artikel banyak loh).

Inilah Cara Memasang Kolom Komentar Facebook dan Blog Model Tab
Seperti inilah tampilan yang anda lihat bila Memasang Kolom Komentar Facebook dan Blog Model Tab

Inilah Cara Memasang Kolom Komentar Facebook dan Blog Model Tab
Langkah-langkah yang harus dilakukan adalah sebagai berikut:
1. Tentunya seperti biasa anda harus membuka akun blogger anda sendiri.
2. Pada Dasbor blog anda, masuk elemen Template, Lalu pilih Edit HTML
3. Cari Kode : <div class='comments' id='comments'>
4. Copy atau salin Kode Script yang tertera di bawah ini, dan selanjunya Pastekan tepat di bawah Kode : <div class='comments' id='comments'>

<div class='comments-tab' id='fb-comments' onclick='javascript:commentToggle("#fb-comments");' title='Comments made with Facebook'>
<img class='comments-tab-icon' src='http://static.ak.fbcdn.net/rsrc.php/v1/yH/r/eIpbnVKI9lR.png'/><fb:comments-count expr:href='data:post.url'/> Comments</div>
<div class='comments-tab inactive-select-tab' id='blogger-comments' onclick='javascript:commentToggle("#blogger-comments");' title='Comments from Blogger'>
<img class='comments-tab-icon' src='http://www.blogger.com/img/icon_logo32.gif'/> <data:post.numComments/> Comments</div>
<div class='clear'/>
</div>
<div class='comments-page' id='fb-comments-page'>
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'><div id='fb-root'/>
<fb:comments expr:href='data:post.url' num_posts='2' width='550'/></b:if></div>
<div class='comments comments-page' id='blogger-comments-page'>

<script src='http://connect.facebook.net/en_US/all.js#xfbml=1'/><script src='http://code.jquery.com/jquery-latest.js'/><meta content='IDFANPAGEFACEBOOK' property='fb:admins'/><script type='text/javascript'>function commentToggle(selectTab) {$(".comments-tab").addClass("inactive-select-tab");$(selectTab).removeClass("inactive-select-tab");$(".comments-page").hide();$(selectTab + "-page").show();}</script>

<style>.comments-page { background-color: #f2f2f2;}#blogger-comments-page { padding: 0px 5px; display: none;}.comments-tab { float: left; padding: 5px; margin-right: 3px; cursor: pointer; background-color: #f2f2f2;}.comments-tab-icon { height: 14px; width: auto; margin-right: 3px;}.comments-tab:hover { background-color: #eeeeee;}.inactive-select-tab { background-color: #d1d1d1;}</style>

5. Apabila sudah selesai, Simpanlah Template Blog anda.
6. Lihat hasilnya.

Catatan:
  • Ganti IDFANPAGEFACEBOOK dengan Kode / No / Id Fan Page Facebook yang anda punya.
  • Cara melihat IDFANPAGEFACEBOOK adalah: Masuklah ke Halaman Facebook Anda, lalu masuk lagi ke Pengaturan, Lihat Info Halaman, lalu lihat paling bawah sekali ada tulisan ID Halaman Facebook : 10026565009xxxx
  • Anda tidak punya Halaman Facebook saat ini? Anda tidak perlu mengganti tulisan IDFANPAGEFACEBOOK di atas (saran sih gunakan Halaman Facebook) abaikan saja. Gunakan saja Kode Script di atas apa adanya.
  • Ukuran atau panjang Kolomo Komentar FB sesuaikan dengan Ukuran Blog anda. Silahkan ganti angka yang berwana Ungu di atas. (width='550')
  • Apabila kode <div class='comments' id='comments'> ada 2, pilih saja salah satu.
Bagaimana, gampang bukan. Demikianlah tips tutorial kali ini mengenai "Inilah Cara Memasang Kolom Komentar Facebook dan Blog Model Tab". Selamat mencoba dan salam sukses selalu. [Bos Tutorial]
Share:

Jangan Terlalu Memikirkan Google Adsense, Tapi Membuat Postingan Terbaru

BOS TUTORIAL - Jangan Terlalu Memikirkan Google Adsense, Tapi Membuat Postingan Terbaru. Ketika membuka blog ini, saya iseng berlama-lama melihat halaman dasbor. Mata saya tertuju Pada kolom/rubrik Google Adsense. Dan tertulis disitu hampir sama dengan judul postingan ini. Saya mencoba berpikir, pelan-pelan, dan terus berpikir. Lalu timbul di benak saya, dan mengatakan "Betul, dan sangat betul apa yang dikatakan oleh Google Adsense ini, saya yes, sependapat dengan GA". Oleh karena itu muncullah ide untuk membuat postingan ini.

Jangan Terlalu Memikirkan Google Adsense, Tapi Membuat Postingan Terbaru

Google Adsense
Kita atau saya saja barang kali yah, bahwa tujuan membuat blog ini adalah untuk mendapatkan Google Adsense. Jujur saya katakan. Disamping itu untuk mendapatkan penghasilan tambahan (itu sudah pasti...) Namun semua itu tidak bisa tercapai apabila hanya membuat blog apa adanya. Apa adanya disini dimaksud adalah meniru isi postingan (copas), tidak uptodate, tidak membuat artikel terbaru.

Memang diakui, ada kebanggaan tersendiri ketika blog yang kita kelola menampilkan Iklan dari Google Adsense. Dimana pihak google mengakui blog yang kita kelola layak sebagai mitra kerjanya. Namun, bukan hanya sekedar memajang iklan dari Google bahwa blog kita layak. Tetapi adanya keberlanjutan masa depan blog yang kita kelola dengan memberikan informasi (artikel) baru yang bisa pengunjung baca.

Alasannya Membuat Postingan Baru
Bukan Blog Yang Basi
Inti dari membuat blog adalah ketika orang lain membaca isi dari postingan (artikel) yang kita posting. (saya percaya anda pasti setuju dengan bos tutorial). Bagaimana mungkin pengunjung datang apabila tidak ada informasi yang baru didapatkan dari sebuah blog. Ibaratnya adalah kita ingin makan nasi, tapi yang kita dapatkan adalah nasi yang sudah basi. Tentunya kita tidak mau makan bukan. Sama halnya dengan blog, ketika kita berkunjung ke sebuah blog dan yang kita dapatkan informasinya itu-itu saja, maka otomatis pun kita meninggalkan blog tersebut. Oleh karena itu selalu membuat postingan baru.

Pengunjung dan Rating Blog Naik
Disisi lain, manfaat membuat postingan baru adalah menambah rating blog kita. Bukankah blog yang kita kelola ingin naik ratingnya? So... salah satu cara menambah rating blog adalah dengan membuat postingan teranyar di dalam blog.

Bersaing dengan Blog yang sejenis
Alasan lainnya membuat postingan baru adalah blog yang kita kelola bisa dan mampu bersaing dengan blog sejenis di jajaran mesin pencari. Semakin kita sering memposting artikel baru, maka pihak mesin pencari akan meng-index artikel blog kita ke situs mereka. Dengan begitu, blog yang kita kelola bisa diperhitungkan dan mampu bersaing dengan blog lainya yang sejenis.

Pendapatan Semakin Meningkat dan Bertambah
Blog yang berorientasi kepada penghasilan, maka salah satunya untuk meningkatkan pendatakan dari blog adalah dengan membuat artikel terbaru. Artikel terbaru mampu menarik pengunjung datang dan berlama-lama ke blog kita. So... semakin banyak pengunjung semakin besar kemungkinan bertambahnya pendapatan yang kita peroleh. So... jangan salahkan pihak penyedia iklan apabila pendapatan anda kecil. Itu semua karena kurang atau tidak ada sama sekali yang berkunjung ke blog kita.

Kesimpulan
Jangan Terlalu Memikirkan Google Adsense, Tapi Membuat Postingan Terbaru
Dari ulasan singkat dan padat di atas, anda dan saya bisa menyimpulkan bahwa Google Adsense itu penting tapi lebih penting lagi bila selalu memposting artikel terbaru. Hal-hal mengenai cara membuat postingan baru dan menarik, silahkan anda lihat kembali di daftar isi.

Akhir kata, dan seperti yang Google Adsense katakan "Jangan Terlalu Memikirkan Google Adsense, Tapi Membuat Postingan Terbaru". Maaf bukan menggurui, tapi hanya berbagi saja. Salam blogger salam sukses selalu. [Bos Tuorial]
Share:

Friday, May 9, 2014

Apa Itu Domain dan Hosting?

Web Hosting Mengenal Domain dan Hosting

Sebelum mengenal dunia blogging, saya buta sekali dengan internet. Saya baru mengetahui cara internetan setelah mengenal dunia blog. Jangankan domain, apalagi hosting, menggunakan facebook dan twitter saja masih bingung, hehe. Baik, mari saya bantu perkenalkan dengan yang namanya domain dan hosting. Apa itu domain dan hosting?

Nama Domain (Domain Name)

Orang biasa menyebutnya domain (saja). Adalah nama unik yang berfungsi mengidentifikasikan nama server komputer di internet. Sebenarnya alamat server komputer yang kita akses itu terdiri dari deretan angka-angka panjang. Biasa disebut dengan alamat IP (Internet protocol address). Nah, alamat IP tersebut diubah menjadi nama domain agar seorang mudah mengingat alamat IP. Nama domain juga bisa disebut dengan alamat website atau URL (uniform resource locator).

Contoh nama domain: www.google.com atau www.yahoo.com atau http://aritunsa.com atau yang lainnya. Nama domain akan terlihat di address bar browser Anda. Lihat gambar di bawah ini

apa itu domain

Hosting

Hosting merupakan lokasi tempat dimana file-file / dokumen yang kita akses berada. Secara gampangnya, hosting itu rumahnya dan domain itu alamatnya. Jika Anda ingin menemukan rumah saya (hosting) maka harus mengetahui alamatnya (nama domain). Di dalam rumah (hosting) tersebut isinya saya dan istri (nama file yang diakses).

Oke, sekarang stop ngurusin rumah saya haha. Hosting itu anggap saja seperti hardisk komputer, bisa dibagi-bagi.

Bagaimana cara mendapatkan hosting?

Banyak penyedia hosting gratis maupun berbayar di dunia ini. Hosting gratisan contohnya idhostinger.com. Sedangkan hosting berbayar diantaranya idwebhost.com, jogjahost.com, kuncihost.com atau yang lainnya.

Setiap penyedia hosting pasti menyediakan domain juga. Jadi, jika Anda ingin mempunyai website profesional sendiri dengan domain sesuai keinginan silakan beli yang berbayar. Harganya bervariasi, untuk pemula gunakan paket domain + hosting yang kecil saja, biasanya sekitar 200 ribuan. Silakan cek pada salah satu penyedia domain dan hosting berbayar.
Share:

Friday, May 2, 2014

Cara Membuat Banner Animasi Online

Cara membuat banner animasi online sangat mudah dan tidak perlu repot, hehe. Ada yang belum mengetahui apa itu banner animasi. Banner animasi itu gampangnya banner yang berisi gambar yang bisa bergerak-gerak, hehe. Biasanya format file berupa gif, ektensinya.

Sebenarnya gerakan itu karena gabungan dari beberapa gambar yang disatukan, bisa dua atau lebih. Misalnya mau membuat gambar orang lari, ya harus detail gambar-gambarnya. Semakin banyak akan semakin halus. Oke, kalau yang berhubungan dengan banner biasanya cukup 3 gambar saja. Mari ikuti langkah-langkah membuat banner animasi secara online berikut ini:

1. Siapkan gambar-gambar yang akan disatukan, usahakan ukuran dan background sama agar yang bergerak terlihat hanya tulisan / gambarnya saja. Sebagai contoh, saya menyiapkan 3 gambar dibawah ini

Cara Membuat Banner Animasi Online

Cara Membuat Banner Animasi Online

Cara Membuat Banner Animasi Online
Ukuran dan background ketiganya sudah sama

 2. Jika sudah siap, kunjungi saja web pembuat animasi online seperti picasion.com dan sejenisnya

Cara Membuat Banner Animasi Online

3. Upload ketiga gambar yang sudah disiapkan tadi, bisa lebih dari 3 gambar yang bisa diupload

Cara Membuat Banner Animasi Online
Caranya klik "Browse" satu persatu. Susun sesuai keinginan mana gambar yang akan dijadikan yang pertama dan seterusnya.

4. Jika ingin mengubah ukuran dan kecepatan pergantian gambar bisa dipilih "SIZE" dan "SPEED" kalau saya sih pilih normal semua

Cara Membuat Banner Animasi Online

5. Klik "Create Animation" dan tarrraaaaa, jadilah banner gif yang bergerak-gerak lucu, hihi. Lihat banner contoh saya di bawah ini.


Semoga tutorial cara membuat banner animasi online ini bermanfaat. Jika ada yang belum jelas silakan ditanyakan melalui akun twitter saya. Selamat mencoba dan semoga berhasil ^^
Share:

blog ariel

lazada

ariel adyatna. Powered by Blogger.

Labels